KUTIPAN HARI INI :
Saat ini masih banyak orang Kristen taat yang percaya bahwa sekarang kita tidak lagi membutuhkan Tuhan untuk berbicara kepada kita, atau memerlukan pesan nubuatan, karena sekarang kita telah memiliki Alkitab.
Pikirkan bagaimana perasaan pengantin wanita jika pada hari pernikahannya, suaminya mengatakan kepadanya bahwa dia telah menulis sebuah buku untuknya yang menceritakan semua yang dia harapkan dari istrinya itu, sehingga dia tidak perlu berbicara dengannya lagi! Akan jadi seperti apa hubungan seperti itu?
Dengan ajaran yang bertentangan dengan Kitab Suci itu semacam itu, yang menentukan Kitab Suci di tempat Tuhan sendiri, inilah orang-orang yang tentangnya ada tertulis dalam II Timotius 3:5, "Secara lahiriah mereka menjalankan ibadah mereka, tetapi pada hakekatnya mereka memungkiri kuasa ibadahnya itu. Jauhilah mereka itu!.”
~ Rick Joyner
Catatan dari Peter B :
kutipan Rick Joyner bagi orang² Kristen yang tidak percaya bahwa Tuhan masih berbicara melalui berbagai macam cara termasuk mimpi, penglihatan dan pesan nubuatan, menyatakan bahwa orang² Kristen yang demikian tampak beribadah, tampak kenal Tuhan, sepertinya mengerti hal² rohani tetapi bahkan mereka tidak percaya bahwa Tuhan sanggup berbicara dan menyatakan diri secara pribadi kepada mereka.
Di sisi lain, ada bentuk yang sama keliru dan sesatnya. Sebagaimana ditampilkan oleh mereka dari golongan pentakosta dan karismatik, yang sering mengatasnamakan dirinya pelayan² profetik dan kerap mendengar / menerima pernyataan dari Tuhan
Benar mereka percaya Tuhan berbicara tapi apakah benar yang mereka dengar benar² suara Tuhan? Pastikah Tuhan telah berbicara kepada mereka? Tahukah mereka maksud Tuhan dalam pesan supranaturalnya itu bagi mereka atau pesan itu kemudian diartikan sendiri sekehendak hati sesuai tujuan pribadi mereka?
Jadi kita bukan saja harus percaya Tuhan berbicara pada kita tapi kita pun harus menyediakan hati yang benar supaya yang kita anggap sebagai pesan dari Tuhan itu benar² merupakan pesan yang murni dari Tuhan. Kita harus mengenal suara-Nya. Dan hanya DOMBA-DOMBA SEJATI Tuhan (bukan serigala berbulu domba) yang dapat mengenali suara Sang Gembala
Apakah kita telah melatih indera² rohani kita untuk menangkap dan mengenali suara Tuhan?
Tuhan memberkati rekan² semuanya dengan telinga rohani yang terbuka bagi-Nya….
0 komentar:
Posting Komentar
Mohon TIDAK menggunakan kata-kata kotor atau kasar yang tidak memuliakan nama Tuhan. Terima kasih atas perhatiannya. Salam Revival!
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.